- Transjakarta masih melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan Pemprov DKI Jakarta, untuk pelaksanaan pola operasi di tengah penerapan PSBB fase dua.
Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta Nadia Diposanjoyo mengatakan, operasional Transjakarta pada Senin (14/9/2020) hingga Rabu (16/9/2020) masih menerapkan pola yang sama dan tidak ada perubahan.
"Tetapi, rute untuk rute wisata mulai besok akan ditiadakan. Hal ini mengacu pada arahan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, untuk menutup tempat wisata selama PSBB fase dua ini," ucap Nadia dalam keterangannya, Minggu (13/9/2020).
Nadia juga menyebutkan, perubahan terhadap pola operasional armada Bus Transjakarta akan diinformasikan apabila sudah terdapat keputusan koordinasi dalam waktu dekat ini.
"Kami juga mengharapkan agar pengguna layanan Transjakarta untuk tetap dirumah saja, apabila tidak ada kebutuhan mendadak," ucap Nadia.
Kemudian Nadia juga mengungkapkan, masyarakat yang ingin mengetahui informasi terkait layanan terkini Transjakarta bisa melalui aplikasi TIJEKU.
Sebelumnya Kepala Humas Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Budi Rahardjo mengatakan, transportasi umum harus tetap beroperasi untuk mengakomodir pekerja di 11 sektor yang dikecualikan dalam penerapan PSBB di DKI Jakrta.
"Fungsi transportasi umum di tengah PSBB, nantinya bukan untuk masyarakat yang beraktivitas seperti biasa," ucap Budi saat dikonfirmasi, Minggu (13/9/2020).
Menurutnya, transportasi publik ini fokus melayani masyarakat yang harus tetap bekerja meski ada penerapan PSBB.
"BPTJ dalam hal ini harus melakukan sinkronisasi kebijakan yang diambil pemerintah daerah, agar layanan benar-benar dapat berjalan sesuai ketentuan," ucap Budi.
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
No Comments