Kehadiran Bruno Fernandes di Manchester United sepertinya benar-benar membuat perubahan fantastis di tim.
Begitu fantastisnya sampai-sampai Man United belum pernah kalah dalam 8 laga terakhir.
Atas hal itu, mantan pemain Manchester United, Phil Neville, menyebut Bruno Fernandes berada di level yang sama dengan gelandang andalan Manchester City, Kevin De Bruyne.
Bruno Fernandes kembali menunjukkan aksi magisnya ketika Manchester United mengalahkan Brighton & Hove Albion pada lanjutan pekan ke-32 Premier League, Rabu (1/7/2020).
Pada pertandingan yang dimenangi Man United dengan skor telak 3-0 tersebut, Fernandes mencetak dua gol pada menit ke-29 dan 50.
Satu gol pasukan Ole Gunnar Solskjaer lainnya dicetak oleh pemain muda, Mason Greenwood, pada menit ke-16.
Tambahan dua gol pada laga Brighton vs Man United membuat Fernandes kini telah mengoleksi lima gol dari delapan penampilan di Premier League atau kompetisi kasta teratas Liga Inggris.
Penampilan apik Fernandes bersama Manchester United pun mendapat pujian dari Phil Neville.
Di mata Neville, Fernandes kini berada di level yang sama dengan Kevin De Bruyne yang disebutnya sebagai gelandang terbaik di Premier League.
"Saya kira Kevin De Bruyne adalah gelandang terbaik di Premier League, kalau bukan di dunia," kata Neville seperti dikutip dari Express, Rabu (1/7/2020).
"Namun sejak Fernandes tiba, dia berada di level yang sama dengan De Bruyne," imbuh Neville.
"Dia masih harus mempertahankan performanya untuk waktu yang lama. Namun dari sisi pengaruh bagi tim, dia selevel dengan Kevin De Bruyne," tutur Neville.
Manchester United memboyong Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon dengan harga 55 juta euro (Rp 885 miliar) pada jendela transfer Januari 2020.
Sejak Fernandes melakoni laga debut kontra Wolves pada awal Februari lalu, tim berjuluk Setan Merah itu belum pernah mengalami kekalahan.
Rinciannya, Manchester United meraih sembilan kemenangan dan empat kali hasil imbang di semua kompetisi. Kemenangan atas Brighton membuat Setan Merah kembali mendekat ke posisi empat besar.
Manchester United kini berada di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan koleksi 52 poin dari 32 pertandingan. (Ervan Yudhi Tri Atmoko/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Moncer di Man United, Bruno Fernandes Dinilai Selevel dengan De Bruyne"
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
No Comments