Sebuah peringatan dini terkait cuaca ekstrem di wilayah Indonesia, telah dirilis.
Peringatan dini tersebut dirilis oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman resmi bmkg.go.id.
Dalam peringatan dini tersebut, BMKG menyebutkan adanya cuaca ekstrem yang membuat wilayah Indonesia berpotensi hujan lebat disertai angin kencang pada Jumat (20/3/2020) besok.
BMKG menyatakan, terdapat sirkulasi siklonik di Samudera Hindia Barat Lampung (level 925/850 hPa).
Konvergensi terbentuk di memanjang di pesisir barat mulai dari Sumatera Utara hingga Lampung dan juga di Kalimantan Barat memanjang hingga Jawa Barat.
Kemudian belokan angin terdapat di wilayah Sumatera bagian selatan, Jawa bagian barat, Maluku, Papua Barat dan Papua.
Low level jet terbentuk di Samudera Hindia selatan Jawa dan Teluk Carpentaria.
Massa udara basah di lapisan rendah, terkonsentrasi di sebagian besar Sumatera, Jawa Barat, Jawa Tengah, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat, dan Papua.
Sumatera Barat
Riau
Lampung
Jawa Tengah
Kalimantan Tengah
Gorontalo
Sulawesi Tengah
Sulawesi Barat
Sulawesi Tenggara
Bengkulu
Jambi
Sumatera Selatan
Kepulauan Bangka Belitung
Banten
Jawa Barat
Jabodetabek
Jawa Timur
Nusa Tenggara Barat
Nusa Tenggara Timur
Kalimantan Selatan
Sulawesi Utara
Papua
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
No Comments